Afid Arifin - Daftar Game Android Jadul Terfavorit Sepanjang Masa. Kita tahu bermain game merupakan salah satu aktivitas yang menyenangkan untuk melepas lelah setelah beraktivitas sepanjang hari.
Ada banyak sekali game Android yang dapat kita mainkan di smartphone kita. Namun, beberapa orang ada yang tidak suka dengan game zaman sekarang.
Beberapa orang lebih suka bermain dengan game lawas. Alasannya adalah karena ternyata lebih asyik dimainkan bahkan tidak ada yang namanya istilah pay to win (Berbayar untuk Menang).
Jika kita pikirkan sebenarnya memang benar bahwa game-game klasik nyatanya lebih tidak membosankan. Banyak sekali kenangan yang kita dapatkan dari game jadul ini.
Deretan Game Android Jadul Terbaik
Bagi Anda yang ingin bermain game jadul untuk bernostalgia, berikut ini saya telah rangkum deretan game jadul yang layak Anda mainkan kembali.
1. Angry Birds
Siapa yang tidak kenal dengan game populer yang satu ini. Ya, saking populernya game Angry Birds sampai-sampai game ini dibuatkan versi filmnya.
Jika Anda masih ingat, sebenarnya game ini sudah pernah kita mainkan di Java dan OS Symbian loh. Dalam game ini bercerita sekumpulan burung yang dijadikan amunisi ketapel yang menyerang para babi.
2. Bounce
Sebelum era smarphone melanda, game Bounce ini merupakan game yang paling sering banyak dimainkan.
Tidak mengherankan karena game ini sangat ringan untuk dimainkan bahkan di ponsel Nokia dan Sony Ericsson seklipun.
Apakah Anda merindukan game jadul terbaik yang satu ini?
3. Plant vs Zombie
Pada awalnya game ini tersedia di versi PC dan Nokia jadul. Akan tetapi karena kepopulernya sehingga game ini juga tersedia di versi Android dan IOS.
Meskipun sudah jadul, nyatanya game ini masih banyak diminati.
Penutup
Nah, daftar ketiga game jadul di atas merupakan beberapa game favorit terpopuler di masanya. Tidak akan ada game apapun yang menggantikan kenangan yang ada.
Kelebihan game jadul yaitu ukurannya masih kecil untuk diinstal dan tidak seperti sekarang yang kalau dikira-kira 1 GB = 1MB di masanya.
Ketiga game di atas 100% bisa dimainkan juga di smartphone Anda, baik Android maupun IOS.Selamat bernostalgia kawan.