Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi belanja online terbaik dan terpopuler bernama Shopee? Shopee adalah platform yang disesuaikan untuk setiap wilayah dan menyediakan pengalaman belanja online dengan mudah, aman dan cepat bagi pelanggannya lewat dukungan pembayaran dan logistik yang cukup kuat. Menariknya, belanja di Shopee ternyata memiliki banyak keuntungan. Namun sayangnya, kadang kalanya Anda salah membeli barang yang akhirnya membuatmu harus cari cara membatalkan pesanan Shopee yang sudah diterima atau dibayar. Oleh karenanya, melalui artikel ini kami akan bagikan langkah efektif untuk Anda. Disimak ulasannya, ya!
shopee.co.id |
Cara Membatalkan Pesanan Shopee yang Sudah Diterima
Apabila pesananmu sudah terlanjur diterima atau dibayarkan menggunakan saldo ShopeePay misalnya, Anda tetap bisa kok membatalkan pesanannya. Namun, sebagai pembeli Anda harus menunggu konfirmasi dari pihak penjual terlebih dulu sebelum akhirnya pesananmu benar – benar dibatalkan dan uangmu dikembalikan. Berikut adalah langkah mudahnya :
Pembatalan Pesanan dari Pembeli
- Silakan Anda buka aplikasi Shopee di HP
- Login pakai akun Shopee yang Anda miliki
- Lanjutkan dengan menuju ke menu Saya
- Klik opsi Dikemas
- Klik saja Barang yang Ingin Anda Batalkan
- Kemudian klik pada tombol Batalkan Pesanan
- Terakhir, klik tombol Ya untuk melakukan konfirmasi pembatalasan pesanan.
- Login pakai akun Shopee yang Anda miliki
- Lanjutkan dengan menuju ke menu Saya
- Klik opsi Dikemas
- Klik saja Barang yang Ingin Anda Batalkan
- Kemudian klik pada tombol Batalkan Pesanan
- Terakhir, klik tombol Ya untuk melakukan konfirmasi pembatalasan pesanan.
Pembatalan Pesanan dari Penjual
- Langkah pertamanya masih sama seperti di atas, yaitu membuka aplikasi Shopee di HP
- Login pakai akun Shopee yang Anda miliki
- Silakan menuju ke menu Profil Saya
- Klik pada menu Toko Saya
- Masuk menuju halaman Penjualan Saya
- Klik salah satu barang dengan status Perlu - Dikirim yang ingin dibatalkan pembeli
- Klik Barang Tersebut
- Klik pada tombol Jawab
- Pilih salah satu alasan Kenapa Anda ingin membatalkan Pesanan
- Klik pada tombol Konfirmasi
Namun perlu diingat, bahwa proses pembatalasan pesanan di aplikasi Shopee membutuhkan waktu sekitar 1 x 24 jam. Semuanya tergantung pada metode pembayaran yang dipilih untuk membayar pesanan yang ingin dibatalkan tersebut.
Jika Anda belum sempat melakukan pembayaran atau pesananmu belum diterima penjual di aplikasi Shopee, maka Anda akan lebih mudah ketika ingin membatalkan pesanan tersebut. Silakan ikuti langkah di bawah ini :
Melalui Website Shopee
- Silakan Anda kunjungi website resmi Shopee, yaitu shopee.co.id pakai browser pilihanmu
- Login pakai akun Shopee yang Anda miliki
- Klik pada menu Profil yang ada di pojok kanan atas
- Lalu di sebelah kiri, silakan Anda klik menu Pesanan Saya
- Klik menu Belum Dibayar
- Lanjutkan dengan mengeklik menu Rincian Pesanan
- Silakan pilih pesanan yang ingin Anda batalkan pembeliannya
- Jika Anda sudah yakin untuk membatalkan pesanannya, klik tombol Batalkan Pesanan
- Klik tombol Ya, untuk melakukan konfirmasi pertanyaan apakah Anda benar – benar yakin akan membatalkan pesanan ini?
Melalui Aplikasi Shopee
- Silakan Anda buka aplikasi Shopee yang ada di HP
- Login pakai akun Shopee yang Anda miliki
- Klik pada menu Profil Saya
- Lanjutkan dengan memilih opsi Belum Bayar
- Klik pada pesanan yang ingin Anda batalkan
- Scroll ke bawah untuk menemukan tombol Batalkan Pesanan
- Klik tombol Ya, untuk melakukan konfirmasi pertanyaan apakah Anda yakin ingin membatalkan pesanan ini?
Pada dasarnya, selain membatalkan pesanan sendiri, Anda juga bisa kok membiarkan begitu saja pesananmu yang salah sampai akhirnya terjadi pembatalasan pesanan secara otomatis. Pasalnya, setelah Anda melakukan check out pesanan akan diberi waktu 1 x 24 jam untuk melakukan pembayaran.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang cara membatalkan pesanan Shopee yang sudah diterima. Semoga bermanfaat.